MILENIALNUSANTARA.ID – Bakal calon (balon) Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Yohanis Fransiskus Lema atau Ansy Lema melakukan safari politik untuk memperkuat dukungan di wilayah Kabupaten Manggarai.
Saat safari politik di Kabupaten Manggarai ,Ia bersama istrinya Maria Immaculata Inge Nioty dan rombongan melakukan berbagai agenda kegiatan politiknya salah satunya bertatap muka dengan para Relawan Ansy Lema Manggarai Raya atau RAMA yang berlangsung di Sekertariat RAMA di Kampung Maumere, Kota Ruteng, Kecamatan Langke Rembong, Sabtu (3/8/2024) malam.
Dalam suasana penuh keakraban, Ansy Lema meminta doa dan restu sekaligus dukungan dari keluarga besar Manggarai Raya. Sebab Ia bagian dari keluarga Manggarai karena istrinya dari Kampung Mukun, Kabupaten Manggarai Timur.
“Saya sebagai koa, sebagai anak wina, saya harus datang meminta doa dan restu sekaligus memohon dukungan untuk berjuang bersama memenangkan Pilkada NTT pada tanggal 27 November 2024 nanti,” ujar Ansy.
Baca : Ini Dia Agenda Roadshow Ansy Lema ke Manggarai
Ansy Lema: Berjuang Bersama Menangkan Pilkada NTT
Ia berharap, Manggarai Raya bisa menang besar pada Pilkada NTT 2024 ini.
“Saya ingin menang di tiga Manggarai Raya, bukan hanya menang, tapi menang besar. Jadi mari kita rapatkan barisan untuk berjuang dan memenangkan Pilkada NTT 27 November 2024 mendatang,” ujarnya sambil penuh ketakutan dan tepuk tangan yang meriah dari pendukung yang hadir.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada RAMA, keluarga dan simpatisan yang telah menyelenggarakan kegiatan itu dan menyumbangkan waktu untuk bertatap muka dengan Ansy Lema. Hal ini menurutnya karena sama-sama mempunyai mimpi yang sama untuk NTT yang lebih baik, maju, sejahtera, berkeadilan.
Baca : Ansy Lema di Mata AHP: Figur yang Jauh dari Sifat Arogan
Dalam kesempatan itu,Ketua RAMA, Heribertus Baben menyampaikan terima kasih dan selamat datang untuk Balon Gubernur NTT Ansy Lema bersama Istri yang telah meluangkan waktu untuk menyapa dan bertatap muka dengan RAMA serta keluarga besar dan simpatisan Manggarai Raya.
“Semua yang hadir malam ini sangat mencintai Pak Ansy Lema,” katanya.
Heribertus juga mengatakan, relawan RAMA tergabung dari para musisi senior sampai junior, tiktokers, youtuber, anak muda milenial, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Muda. Ia menyatakan RAMA siap bekerja untuk memenangkan Ansy Lema pada Pilkada NTT tanggal 27 November 2024 mendatang.***